Tips Tetap Tenang Saat Hujan Tiba

Tips Tetap Tenang Saat Hujan Tiba

Cuaca tak bersahabat, aktivitas jadi terhambat. Karena males banget untuk beraktivitas, bawaanya ingin rebahan aja. Awalnya mau rebahan aja, tapi malah menggalau bersama hujan sambil teringat kenangan. Parahnya lagi, malah jadi susah untuk tetap tenang pas hujannya makin deras. Hiks, sedih kalo diceritain mah.

Eh, Sobat Hidup gitu juga? MinHup juga gitu kok. Malah sering baca quotes-quotes sedih di media sosial pas hujan.

Biar enggak sedih-sedih banget, MinHup mau sharing nih hal-hal yang MinHup tau tentang perasaan tidak tenang saat hujan tiba sekaligus mau kasih tips untuk mengatasinya biar tetap tenang saat hujan meski suasananya sangat mendukung untuk menangisi mantan crush yang NT itu

 

Kok hujan bisa mempengaruhi mood?

 

Menurut studi yang dilakukan oleh profesor psikologi dari University of Vermont, Kelly Rohan menyebutkan bahwa cuaca hujan bisa mempengaruhi produktivitas seseorang; menjadi bermalas-malasan dan sulit untuk bangkit untuk memulai aktivitas. Hal ini sejalan dengan sebuah penelitian yang menyatakan 9 persen orang tidak menyukai hujan. Keadaan mental mereka pun akan menjadi lebih tidak beraturan dibanding hari-hari dengan cuaca yang terang. 

Secara biologis, kurangnya sinar matahari membuat seseorang tertekan dan terbatas untuk beraktivitas di luar atau ruang bebas. Hal tersebut akan menghambat pembentukan vitamin D dan hormon serotonin sehingga tingkat depresi individu akan meningkat. Sebaliknya, hormon melatonin berproduksi aktif mengakibatkan seseorang malas bergerak dan siklus tidur tidak terkontrol. Maka dari itu, tak heran bahwa turunnya hujan dapat mempengaruhi mood seseorang.

 

Terus, gimana dong biar tetep tenang?

 

Hal yang paling mendasar adalah motivasi diri sendiri bahwa mood buruk itu keadaan sementara yang bisa diubah, bukan sifat yang enggak bisa dirubah. Namun, jangan lupa untuk mengakui dan merasakan kalau mood Sobat Hidup itu lagi jelek. Abis itu, tenangin diri misalnya dengan duduk dan menarik napas dalam-dalam. Sembari menenangkan diri, fokuskan pikiran Sobat Hidup di keadaan sekarang, jangan overthinking sama kejadian yang udah terjadi ataupun kejadian yang belum terjadi, biar gak mood buruknya segera terselesaikan.

 

Hmm .. gak kebayang Min… 

 

OK, OK, tadi itu tips agar tetap tenang saat mood jelek di segala suasana. Berikut MinHup saranin aktivitas yang bisa dilakukan agar tetap tenang ketika hujan.

  1. Mendapatkan cahaya terang. Cahaya dibutuhin buat produksi hormon serotonin, pengatur suasana hati akan bekerja dengan baik. Hal ini akan medorong seseorang menjadi lebih bersemangat dalam menjalankan aktivitas.
  2. Istirahat. Istirahat merupakan hal yang wajar dilakukan psikis juga perlu beristirahat agar kondisinya menjadi lebih terjaga.
  3. Menghibur diri dengan aktivitas yang bisa dilakukan sendirian (misal, dengerin lagu, nonton film, baca buku, atau olahraga) atau berinteraksi dengan orang lain. Berinteraksi dengan orang-orang yang ada di deket Sobat Hidup pada saat hujan akan membuat diri lebih nyaman dan hangat. Obrolan kecil juga membuat kita keluar dari pikiran-pikiran negatif yang membelenggu.
  4. Menjaga pikiran positif dengan bersyukur atas turunnya hujan terhadap terpenuhinya kebutuhan manusia terhadap air.

So!

 

Sobat hidup yang hatinya berkabut saat hujan bisa banget melakukan hal-hal kecil yang menyenangkan. Tapi kalau sobat hidup butuh Psikolog untuk membantu agar lebih tenang dapat memilih layanan Curhat Call yang disediakan Hidup Media pada laman berikut https://www.solusihidup.com/curchat-call/. Sobat hidup bisa memilih psikolog yang sesuai dengan lingkup yang sedang dialami dengan cara ‘Jadwalkan Sekarang’.

 

Penulis: Ellen Zarah

 

Referensi : 

Karthik, Kumar. 2022. “Can the Rain Make You Depressed?”, https://www.medicinenet.com/can_the_rain_make_you_depressed/article.htm, diakses pada 11 Februari 2022 pukul 15.00.

Zulfikar, Abd Wahid. 2016. “Benarkah Saat Hujan Suasana Hati Lebih Melankolis ?”, http://www.psikogenesis.com/2017/02/benarkah-saat-hujan-suasana-hati-lebih.html?m=1, diakses pada 11 Februari 2022 pukul 15.00.

Hibert, Cristina. “5 TIPS TO TURN A RAINY DAY SUNNY: OVERCOMING FEELINGS OF DEPRESSION”, https://www.drchristinahibbert.com/tips-turn-rainy-day-sunny-overcoming-feelings-depression/, diakses pada 11 Februari 2022 pukul 15.00.

McMahon, Brittany. 2021. “13 TIPS & TRICKS TO KEEP YOUR MENTAL HEALTH POSITIVE ON RAINY DAYS”,https://www.citylovelist.com/post/tips-and-tricks-to-keep-your-mental-health-positive-on-a-rainy-day-as-suggested-by-you, diakses pada 11 Februari 2022 pukul 15.00.

Ikuti kami di

Dapatkan informasi terupdate dari kami

Terus terkoneksi dengan HIDUP

Jl. Ganesa No.15, Lb. Siliwangi,
Kecamatan Coblong,
Kota Bandung, Jawa Barat 40132
0821 1820 1573
hidupmediaid@gmail.com